Problem dan Solusi Penerapan Pendekatan Proses dalam Pembelajaran Menulis Artikel Ilmiah Secara Daring di Era Disruptif bagi Mahasiswa Universitas Sebelas Maret
Abstract
Menulis artikel ilmiah (MAI) merupakan keterampilan berbahasa Indonesia yang penting bagi mahasiswa. Penguasaannya dapat dilakukan melalui pembelajaran berpendekatan proses. Pada era disruptif, problem penerapan pendekatan proses dalam pembelajaran MAI memerlukan alternatif solusi secara mandiri yang tepat dan bertahap. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan problem dan alternatif solusi pembelajaran MAI berpendekatan proses yang dialami oleh mahasiswa UNS. Untuk itu, metode penelitian berpendekatan kualitatif diterapkan dengan metode survei. Melalui angket terbuka dan studi dokumentasi, data verbal dikumpulkan. Setelah dilakukan analisis secara deskriptif kualitatif ditemukan bukti bahwa mahasiswa menghadapi problem, yakni (1) mengalami kebingungan memilih kata yang tepat (VP-10); (2) memiliki referensi “sedikit’ (terbatas)’ (VP- 12); dan (3) mengalami kesulitan mencari ide yang akan ditulis (VP-5). Berkenaan dengan itu, alternatif solusinya, yakni (1) membaca referensi yang relevan (SVP-13); (2) mencari referensi artikel dalam jurnal (SVP-3); dan (3) mencari suasana hati yang bagus untuk menulis (SVP-5). Berkenaan dengan temuan itu, praktik membaca artikel ilmiah dari jurnal yang benar/resmi secara intensif perlu dilakukan. Dengan begitu, pengayaan kosakata ilmiah, sekaligus penemuan ide baru yang inspiratif dapat dikembangkan. Dengan demikian, problem MAI menggunakan ragam bahasa Indonesia ilmiah bagi mahasiswa UNS dapat ditindaklanjuti dengan alternatif solusi, yakni menerapkan pendekatan proses dalam praktik MAI secara cermat.
Writing scientific articles (MAI) is an important Indonesian language skill for students. Mastery can be done through learning with a process approach. In the disruptive era, the problem of applying the process approach in MAI learning requires an appropriate and gradual alternative solution independently. This study aims to describe the problems and alternative solutions for MAI learning with a process approach experienced by UNS students. For this reason, the research method with a qualitative approach is applied by the survey method. Through open questionnaires and documentation studies, verbal data were collected. After conducting a qualitative descriptive analysis, it was found evidence that students faced problems, namely (1) experiencing confusion in choosing the right words (VP-10); (2) has a “few” (limited)” reference (VP-12); and (3) having difficulty finding ideas to write about (VP-5). In this regard, the alternative solutions are (1) reading the relevant references (SVP-13); (2) look for article references in journals (SVP-3); and (3) finding a good mood for writing (SVP-5). With regard to these findings, the practice of reading scientific articles from the right/official journals intensively needs to be done. That way, the enrichment of scientific vocabulary, as well as the discovery of new inspirational ideas can be developed. Thus, the problem of MAI using a variety of scientific Indonesian languages for UNS students can be followed up with alternative solutions, namely applying a process approach in MAI practice carefully.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Al-Tabany, Trianto Ibnu Badar. 2017. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif, Progresif, dan Kontekstual. Jakarta: Kencana.
Boardman, Cynthia A. 2008. Writing to Communicate: Paragraphs. New York: Pearson Education.
Creme, Phyllis dan Lea, Mary R. 2008. Panduan Menulis untuk Mahasiswa dan Pelajar. Terjemahan oleh Raphaella Diah Imaningrum. Edisi Kedua. Jakarta: PT Indeks.
Gusli, Sikstus. 2013. Penulisan dan Publikasi Ilmiah Bidang Agro-Sains: Tesis, Disertasi dan Artikel. Makassar: Identitas Universitas Hasanuddin.
Nurhadi. 2014. Handbook of Writing: Panduan Lengkap. Jakarta: Bumi Aksara.
Rohmah, Galuh Nur. 2009. How to Write, Autonomosly Practical and Simple Guide to Improve the Students Writing Skill. Malang: UIN Malang Press.
Santoso, Urip. 2014. Kiat Menulis Artikel Ilmiah. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Turkenik, Carole. 1999. Choices Writing Projects for Students of ESL.
Cambridge: Cambridge University Press.
Wibowo, Wahyu. 2011. Cara Cerdas Menulis Artikel Ilmiah. Jakarta: Kompas Media Nusantara.
DOI: https://doi.org/10.24176/pibsi.v43i1.242
Refbacks
- There are currently no refbacks.