Implementasi Kurikulum Merdeka Melalui Steam Dalam Pembelajaran Matematika Pada Materi Volume Kubus Dan Balok Untuk Siswa Sd Kelas V

Darul Khafidin, Sadana Aura Diva, Sumaji Sumaji

Abstract


Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memperoleh informasi terkait Implementasi Kurikulum Merdeka melalui metode pembelajaran matematika STEAM pada materi volume kubus dan balok untuk siswa kelas V. Implementasi Kurikulum Merdeka merupakan suatu tindak lanjut dari Merdeka Belajar Episode 15 Kurikulum Merdeka dan Platform Merdeka Mengajar sebagai bentuk fasilitasi Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi melalui Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan yang ditujukan kepada pemangku kepentingan Pendidikan dalam mempersiapkan keterlibatannya pada Kurikulum Merdeka. Adapun Salah satu solusi untuk pengimplementasianya adalah dengan menerapkan pembelajaran STEAM. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi pustaka, yaitu mendeskripsikan dan menguraikan tentang pengaruh penggunaan metode STEAM dalam Impelementasi Kurikulum Merdeka pada materi volume kubus dan balok untuk siswa SD kelas V. Adapun Teknik pengumpulan data menggunakan riset kepustakaan (librabry research), yaitu kegiatan mengumpulkan bahan-bahan yang bersumber dari buku, jurnal ilmiah, literatur, dan publikasi lainnya yang dianggap relevan dengan pembahasan. Dengan berbekal studi pustaka, terdapat adanya keterkaitan antara Kurikulum Merdeka dengan berbantu STEAM pada pembelajaran matematika. Hal ini terjadi karena dalam pembelajaran, STEAM mengacu pada ilmu pengetahuan, teknologi, teknik, seni dan pengetahuan matematika untuk mengidentifikasi masalah, berpikir kritis, kreativitas, mendapatkan pengetahuan baru dalam pembelajaran. Sehingga dengan penulisan ini diharapkan bisa memberikan informasi baru secara komprehensif tentang penggunaan STEAM dalam implementasi kurikulum merdeka pada materi volume kubus dan balok untuk siswa SD kelas V. Dampak lainnya yaitu rekomendasi untuk para guru matematika untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SD dalam pembelajaran matematika dengan cara mengimplementasikan Kurikulum Merdeka melalui metode pembelajaran STEAM.

Abstract

The purpose of this study was to find out and obtain information related to the Implementation of the Merdeka Curriculum through the STEAM mathematics learning method on the volume of cubes and blocks for class V students. The implementation of the Merdeka Curriculum is a follow-up to Merdeka Learning Episode 15 Merdeka Curriculum and the Merdeka Mengajar Platform as a form of facilitation of the Ministry of Education, Culture, Research and Technology through the Directorate General of Teachers and Education Personnel aimed at education stakeholders in preparing for their involvement in the Independent Curriculum. One solution for its implementation is to apply STEAM learning. This study uses a literature study approach, which describe the effect of using the STEAM method in the Implementation of the Independent Curriculum on the volume of cubes and blocks for fifth grade elementary school students. The data collection technique uses library research, namely the activity of collecting materials. sourced from books, scientific journals, literature, and other publications deemed relevant to the discussion. Armed with a literature study, there is a link between the Independent Curriculum and STEAM-assisted learning in mathematics. This happens because in learning, STEAM refers to science, technology, engineering, art and mathematical knowledge to identify problems, think critically, creativity, gain new knowledge in learning. So that this writing is expected to provide new comprehensive information about the use of STEAM in the implementation of the independent curriculum on the volume of cubes and blocks for fifth grade elementary school students. Another impact is recommendations for mathematics teachers to improve learning outcomes of fifth grade elementary school students in learning mathematics by how to implement the Independent Curriculum through the STEAM learning method.


Keywords


STEAM;Implementasi Kurikulum Merdeka;Pembelajaran Matematika

Full Text:

PDF

References


Ainia, D.K. (2020) ‘Merdeka Belajar dalam Pandangan Ki Hadjar Dewantara dan Relevansinya bagi Pengembangan Pendidikan Karakter’, Jurnal Filsafat Indonesia, 3(3), pp. 95–101.

Aprioda, A. et al. (2021) ‘Pembelajaran Matematika Berbantuan LKS Berbasis Discovery Learning dengan Pendekatan Kontekstual terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa Kelas VIII’, ANARGYA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 4(2).

Cepi Barlian, U. and Iriantara, Y. (2021) ‘Penerapan Kurikulum 2013 Revisi Di Masa Pandemi Pada Smk Ibs Tathmainul Quluub Indramayu’, Jurnal Pendidikan Indonesia, 2(1).

Dharma, E., Betty Sihombing. (2020) Merdeka Belajar: Kajian Literatur.

Halim, L. and Handayani, N. Pendidikan STEM dalam Entrepreneurial Science Thinking ‘ESciT’: Satu Perkongsian Pengalaman dari UKM untuk ACEH Related papers Penget ahuan Pedagogi Isi Kandungan Guru Sains Sekolah Rendah dalam Mengajarkan Pemiki….

Herro, D., Quigley, C. and Cian, H. (2019) ‘The Challenges of STEAM Instruction: Lessons from the Field’, Action in Teacher Education, 41(2), pp. 172–190.

Humairah Amir, R. and Yuliana Purwanti, R. (2021) Efektivitas Model Pembelajaran Steam (Science, Technology, Engineering, Art, And Mathematics) Pada Siswa Kelas IV SD, JKPD) Jurnal Kajian Pendidikan Dasar.

Juita, D. et al. ‘THE CONCEPT OF “MERDEKA BELAJAR” IN THE PERSPECTIVE OF HUMANISTIC LEARNING THEORY’.

Karlina, R. et al. (2020) ‘Peningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Melalui Penerapan Pembelajaran Inkuiri Berbantuan Puzzle’, ANARGYA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 3(1).

Koesoma (2020) ‘Merdeka Belajar’, Kompas, 25 February.

Kusumasari, N., Wanabuliandari, S. and Rahayu, D.R. (2020) ‘Penerapan Model Contextual Teaching Learning Berbasis Keunggulan Lokal terhadap Pemecahan Masalah Siswa Kelas V’, ANARGYA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 3(1).

Marisa, mIra (2021) ‘Curriculum Innovation “Independent Learning” In The Era Of Society 5.0 Inovasi Kurikulum “Merdeka Belajar” Di Era Society 5.0’, Santhet: Jurnal Sejarah, Pendidikan Dan Humaniora, 5(1), pp. 66–78.

Milara, I. and Cortes, M. (2019) ‘Possibillities and Challenges of STEAM Pedagogies’.

Mulyasa, H. (2021) Menajdi Guru Penggerak Merdeka Belajar. Bumi Aksara.

Munandar, A. and Stkip Bima, P. (2017) ‘Prosiding Seminar Nasional Pendidik dan Pengembang Pendidikan Indonesia dengan Tema "Membangun Generasi Berkarakter Melalui Pembelajaran Inovatif’, Aula Handayani IKIP Mataram.

Mustaghfiroh, S. (2020) ‘Konsep “Merdeka Belajar” Perspektif Aliran Progresivisme John Dewey’, Jurnal Studi Guru dan Pembelajaran, 3(1), pp. 141–147.

Nooryanti, S. et al. (2020) ‘Pengaruh Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Berbasis Etnomatematika terhadap Komunikasi Matematis Siswa Sekolah Dasar’, ANARGYA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 3(1).

Rahayu, R. et al. (2022) ‘Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar di Sekolah Penggerak’, Jurnal Basicedu, 6(4), pp. 6313–6319.

Rara, A. et al. (2022) ‘Hubungan Berpikir Komputasi dan Pemecahan Masalah Polya pada Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar’, ANARGYA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 5(1).

Saleh, M. (2020) ‘Merdeka Belajar di Tengah Pandemi Covid-19’, Seminar Nasional Hardiknas Belajar Dari COVID-19, 1, pp. 51–55.

Sari, F.B., Amini, R. and Mudjiran, M. (2020) ‘Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Model Integrated di Sekolah Dasar’, Jurnal Basicedu, 4(4), pp. 1194–1200.

Satriawan, W. et al. (no date) ‘Guru Penggerak Dan Transformasi Sekolah Dalam Kerangka Inkuiri Apresiatif’, Jurnal Kependidikan Islam, 11, p. 2021.

Savitri, D.I. (2020) ‘PERAN GURU SD DI KAWASAN PERBATASAN PADA ERA PEMBELAJARAN 5.0 DAN MERDEKA BELAJAR’, in Seminar Nasional Pendidikan Dasar. Purworejo: Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Muhammadiyah Purworejo, pp. 274–279.

Shernoff, D. et al. (2017) ‘Assessing teacher education and professional development needs for the implementation of integrated approaches to STEM education’, International Journal of STEM Education, 4(13), pp. 2–16.

Sibagariang, D. et al. (2021) ‘Peran Guru Penggerak Dalam Pendidikan Merdeka Belajar Di Indonesia’, 14(2).

Starzinski, A. (no date) Foundational Elements Of A Steam Learning Model For Elementary School.

Sumaji (2019) ‘Implementasi Pendekatan Stem Dalam Pembelajaran Matematika’, In Seminar Nasional Pendidikan Matematika Program Studi Pendidikan Matematika Fkip, Universitas Muria Kudus. Kudus: Pendidikan Matematika FKIP Universitas Muri Kudus, pp. 7–15.

Yamin, M., Harapan Bima, S. and Pendidikan Mandalika, U. (2020) ‘Pembangunan Pendidikan Merdeka Belajar (Telaah Metode Pembelajaran)’.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexed by: