ALAT UKUR DETAK JANTUNG DAN SUHU TUBUH DILENGKAPI PENYIMPANAN DATA

Nur Hudha Wijaya, Desy Rahmasary, Andi Gofer Alvian

Abstract


Pengukuran BPM dan suhu merupakan kegiatan pengukuran detak jantung dan suhu tubuh untuk mengetahui kondisi vital pasien, karena semakin jauh suhu pasien dari batas suhu normal maka akan berpengaruh pada cepat lambatnya jantung pasien dalam memompa darah ke seluruh tubuh. Ditinjau dari hal tersebut maka dibuat alat ukur detak jantung dan suhu tubuh dilengkapi penyimpanan data, serta adanya indikator suhu normal, hipertermia, hipotermia pada pengukuran suhu dan BPM (Beat Per Minute) normal, bradycardia dan tachycardia pada pengukuran BPM. adapun pengukuran ini dilakukan pada pasien dewasa (20 - >40 tahun). Pada penelitian ini menggunakan finger sensor yang dibangun menggunakan LED inframerah sebagai pemancar dan photodiode sebagai penerima, LM35 sebagai sensor suhu dan LCD sebagai keluaran akhir. Alat ini menggunakan microcontroller ATMega8 sebagai sistem pengendali. Pengukuran dilakukan terhadap 20 orang dengan 3 kondisi yang masing-masing kondisi sebanyak 5 kali dan didapatkan nilai error terkecil untuk pengukuran BPM sebesar yaitu 0,17%, dan error BPM paling besar yaitu 1,01%, sedangkan error suhu tubuh yang paling kecil yaitu 0,05% dan error suhu tubuh yang paling besar yaitu 0,98%.

Keywords


ATMega8; Body temperature; Finger sensor; Heart rate; LCD; LM35; Microcontroller

Full Text:

PDF

References


Anugrah, D., Pantjawati, A. B. and Somantri, Y. (2016) ‘Rancang bangun pengukur laju detak jantung berbasis plc mikro’, 1(November).

Laboratorium Ketrampilan Medik PPD Unsoed (2013) ‘Pemeriksaan Tanda Vital’, pp. 1–9.

S.Kp., Akhmadi, A. (2015) ‘Pengukuran Tanda Vital_2015’, (c), pp. 1–4. doi:10.15713/ins.mmj.3.

Sulistyo, E. (1846) ‘Alat pendeteksi denyut nadi berbasis arduino yang diinterfacekan ke komputer’, (November 2016), pp. 8–11.

Suyanto Moh Fajar Rajasa, S. F. (2013) ‘Rancang Bangun Prototipe Monitoring Suhu Tubuh Manusia Berbasis O.S Android Menggunakan Koneksi Bluetooth’, Jurnal Teknik ITS, 2(Vol 2, No 1 (2013)), pp. A213–A216. Available at:

http://ejurnal.its.ac.id/index.php/teknik/article/view/3275.

Wiraswan, A., Wijaya, R. and Hidayah, R. N. (2012) ‘Rancang Bangun Sistem Simulasi Denyut Nadi Pergelangan Tangan pada Vital Sign Simulator Sebagai Media Pembelajaran Keterampilan Medik Mahasiswa Kedokteran’, 1(2), p. 7154.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.