ANALISA KEKUATAN BEARING PADA MESIN STANDING POUCH

Sigit Arrohman

Abstract


Mesin-mesin tersebut terdapat beberapa komponen salah satu komponen yang terdapat pada mesin Standing Pouch adalah bearing yang berperan sebagai pendukung pada putaran poros terutama poros untuk menggerakan roll. Bearing harus cukup kokoh untuk memungkinkan poros serta elemen mesin lainnya bekerja dengan baik. Jika bearing tidak berfungsi dengan baik maka seluruh sistem tidak dapat bekerja secara semestinya. Maka dari itu tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana cara merawat bearing serta mengetahui umur dan kekuatan bearing agar dapat diketahui kapan bearing tersebut harus diganti agar mesin dapat berfungsi dengan baik. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode observasi secara langsung dan juga studi literature. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bagaimana cara merawat bearing dan menunjukkan bahwa bearing yang digunakan pada mesin standing pouch yaitu bearing 61806 dapat digunakan selama 6 tahun lebih dengan beban 53,3 kg dan dengan beberapa pengujian pada kekuatan dengan menguji von mises stress, Deformation dan safety factor bearing 61806 dinyatakan aman. Jadi dapat disimpulkan bahwa bearing 61806 layak untuk digunakan pada mesin standing pouch dengan penggantian dan perawatan secara teratur.


Keywords


Standing Pouch; Bearing; Umur; Kekuatan; Perawatan

Full Text:

PDF

References


Dinnata, R. (2017). Industri percetakan masih tumbuh positif. Retrieved from http://industri.bis-nis.com/read/20171103/257/705943/industri-percetakan- masih-tumbuh-p.

Utomo, K. Y., Setyadi, W., & Ananda, P. (2019). Analisis Kerusakan Bearing 7210 Pada Torsion Shaft. Jurnal Ilmiah Giga, 22(2), 75. https://doi.org/10.47313/jig.v22i2.770

Zulpani, B., Lumbangaol, A., Hasballah, Purba, S. (2021). Analisa Kerusakan Bearing 222 16Ek Skf Pada Unit Washing Station Di Departemen Woodyard Pt. Toba Pulp Lestari. 2(2), 1–5.

Subardi, A. (2009). Analisa Perbandingan Jenisball Bearingterhadap Keausan Pada Dinding Diameter Luar Dan Dalam. Jurnal Flywheel, 2, 1–14.

Abhishek (2023). Cara Menghitung Tegangan Von Mises Dari Tegangan Utama: Masalah, Contoh, Fakta. Retrieved from https://id.lambdageeks.com/how- to-calculate-von-mises-stress-from-principal-stresses/

Wijatna, P., & Purkuncoro, A. E. (2019). Analisis Kapal Cepat Fuel Engine Remote Control Menggunakan Ansys 14.5. Teknik Mesin ITN, 1–7.

Bearing King (2020). 61806 SKF Open Deep Groove Ball Bearing 30x42x7mm. Retrieved from https://www.bearing-king.co.uk/bearing/61806-skf- open-deep-groove-ball-bearing-30x42x7mm/5475


Refbacks

  • There are currently no refbacks.